You are currently viewing Ingin Mengkursuskan Anak? Perhatikan Hal ini

Ingin Mengkursuskan Anak? Perhatikan Hal ini

Pandemic saat ini memberikan banyak pengalaman berarti bagi semua orang. Beberapa orang berhasil beradaptasi dengan keadaan sedangkan yang lain masih berusaha. Tak ketinggalan orang tua harus beradaptasi dalam membantu anak-anaknya belajar. Belajar dari rumah adalah pilihan yang tepat dengan kondisis saat ini   karena lebih sehat dan mudah diawasi. Namun mulai banyak orang tua yang mengeluh karena program belajar dari rumah ini sedikit banyak menambah beban pekerjaan orang tua di rumah. Oleh karena itu bimbingan belajar dan kursus-kursus menjadi pilhan untuk meringanakan beban orang tua.

Kursus bahasa Inggris adalah salah satu pilihan yang banyak dicari orang tua. Selain membantu pelajaran sekolah kursus bahasa Inggris juga ada manfaat lain yaitu kemampuan berbicara bahasa Inggris meningkat. Sebelum memilih kursus bahasa Inggris perhatikan tips berikut ini:

  • Online

Pilihan kursus bahasa Inggris online menjadi pilihan tepat karena lebih sehat dan mudah mengawasi buah hati anda selama pandemic ini. Anak-anak akan lebih nyaman dan aman belajar dari rumah dengan gawai, laptop dan PC. Pastikan sinyal di rumah kuat dan spesifikasi perangkat mendukung.

  • Singkat

Pastikan bahwa jumlah pertemuan dan waktu belajarnya tidak terlalu panjang. Rata-rata kelas online berjumlah sepuluh pertemuan dan waktu belajar maksimal 60 menit. Hal ini untuk menjaga konsentrasi peserta dan menghindari kebosanan apalagi pada level anak-anak.

  • Target

Dalam memilih kursus bahasa inggris online untuk buah hati pastikan ada target yang jelas. Misalnya setelah mengikuti program online selama sepuluh pertemuan peserta mampu berbicara lancar dalam bahasa Inggris untuk topic sehari-hari. Dapat pula targetnya berupa sikap misalnya setelah mengikuti program ini percaya diri anak anda akan bertambah.

  • Fun

Saat mengikuti free trial class amati cara mengajar dari tutornya. Apakah suasana belajar online itu membuat buah hati anda semangat untuk belajar atau sebaliknya. Suasana kursus bahasa Inggris online sangat bergantung pada language competence dan teaching performance sang tutor. Tutor yang fasih berbahasa Inggris dan menguasai ketrampilan mengajar yang menyenangkan akan membuat peserta semangat untuk belajar.

  • Friendly

Sikap pengajar juga mempengaruhi semangat peserta kursus. Pengajar yang ramah, murah senyum dan terus memberi semangat membuat peserta betah berlama-lama belajar. Positive reinforcement dengan memberi pujian untuk setiap progress yang didapat dan solusi pada setiap hambatan akan membuat pengalaman yang berarti.

NEC meluncurkan layanan kursus bahasa Inggris online dengan semua fitur di atas sesuai dengan kebutuhan peserta.  Kami yakin bahwa dengan memberikan pelayanan yang berkualitas akan menghasilkan suasana belajar yang menyenangkan, kemampuan bahasa Inggris yang lebih terukur dan pengalaman belajar bahasa Inggris yang berkesan.

Leave a Reply